SOLO, AYOSOLO.ID – Persis Solo terancam tak akan diperkuat Fabiano Beltrame hingga akhir musim.
Bek tengah Persis Solo, Fabiano Beltrame mengalami cedera saat menjamu Persikabo 1973 pada pekan ke-20 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Senin 23 Januari 2023.
Fabiano Beltrame terpaksa ditarik keluar pada babak pertama, tepatnya menit ke-17. Posisi Beltrame kemudian digantikan M Kanu yang ditarik mundur dari gelandang bertahan.
Baca Juga: Jadwal Bioskop Solo dan Sekitarnya Hari Selasa 24 Januari 2023
Dari pengamatan Ayosolo yang berada di Stadion Maguwoharjo, Fabiano Beltrame mendarat tidak sempurna dan langsung mengerang kesakitan.
Setelah mendapatkan perawatan dari dokter tim Persis Solo, dokter Iwan Wahyu Utomo, diisyarakatkan untuk diganti dalam laga tersebut.
Dari rona yang diperlihatkan, kemungkinan besar Fabiano Beltrame mengalami cedera yang cukup serius dan dikhwatirkan absen hingga akhir musim.
Hingga berita ini dinaikkan, pihak manajemen Persis Solo belum memberikan tanggapan atau respons atas cedera bek tangguh yang tak tergantikan di posisi bertahan tersebut.
Baca Juga: Bawa Pil Koplo di Celana Dalam, 7 Pemuda Diamankan Sparta di Stadion Mini Cengklik
Artikel Terkait
Laga Penuh Gengsi , Ini Daftar Susunan Pemain Persis Solo vs Persikabo
Hasil Babak Pertama Persis Solo vs Persikabo 1973: Laskar Sambernyawa Tertinggal 0-1
Hasil Persis Solo vs Persikabo 1973: Ryo Matsumura Selamatkan Laskar Sambernyawa dari Kekalahan
Persis Solo Imbang 1-1 Lawan Persikabo, Leonardo Medina: Kami Kuasai Permainan, Hasil Akhir Tidak Diinginkan
Berhasil Curi Poin Lawan Persis Solo, Persikabo 1973 Malah Kritik Wasit