PASARKLIWON,AYOSOLO.ID– Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka menegaskan ia siap mempertemukan calon presiden (capres) PDIP, Ganjar Pranowo dengan para relawan Jokowi dan Gibran.
“Tergantung beliau (Ganjar), mau langsung ke relawan juga boleh, saya santai, tergantung perintah," katanya.
Perintah yang dimaksudkannya adalah perintah dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Gibran mengatakan ia akan melaksanakan apapun perintah dari partai karena sejak awal ia memang tegal lurus pada PDIP dan Megawati.
Baca Juga: Antarkan Adiknya ke Peristirahatan Terakhir, Amien Rais: Insyaallah Husnul Khotimah
“Semua perintah Bu Ketua Umum, dari Pak Ganjar, dari PDIP, pokoke aku manut. Saya ngikut aja, kalau ada perintah mengumpulkan di venue yang besar, saya siap. Saya menunggu perintah,” ujarnya.
Apalagi, lanjutnya, pelaksanaan Pemilihan Presiden (Pilpres) masih lama sehingga waktu bagi para capres untuk meyakinkan relawan yang memberikan dukungan juga masih panjang. Pun juga kemungkinan para relawan berubah pikiran dan membelokkan dukungan.
"Tak hanya relawan, anak muda, masyarakat yang tidak terafiliasi partai politik semua masih memiliki waktu untuk menentukan pilihan. Bisa saja to setelah bertemu berubah pikiran. Waktunya masih panjang, tenang saja,” ucapnya.
Baca Juga: Terungkap Identitas Korban Mutilasi Warga Solo, Polisi Minta Keterangan Keluarga
Sementara itu, Capres PDIP, Ganjar Pranowo mengaku masih belum bisa melayani semua permintaan relawan untuk bertemu langsung dengannya. Pasalnya dengan statusnya sebagai Gubernur Jawa Tengah ia memiliki kewajiban untuk memenuhi tugasnya.
"Hampir semua provinsi sudah minta semua. Tadi aja sore-sore dengan Lampung, ya sudah kita video call. Kalau semua tak iyain ya habis waktunya, kan saya juga masih harus kerja untuk Jawa Tengah," beber Ganjar.
Disinggung soal adakah rencana untuk bertemu relawan di Solo, pira berambut putih itu mengaku sudah berkomunikasi dengan sejumlah relawan. "Udah (rencana mengumpulkan relawan di Solo). Tapi kalau urusan relawan itu ya nanti, kita atur waktunya," ucap Ganjar.***
Artikel Terkait
Bertemu Langsung Prabowo, 15 Organ Relawan Jokowi dan Gibran Putuskan Merapat
Bukan Ganjar, Ini Alasan Relawan Jokowi dan Gibran Dukung Prabowo dalam Pilpres 2024
Siap Menangkan Ganjar Jadi Presiden, Rudy dan 2.000 Relawan Deklarasikan Jaringan Militan Ganjar
Pertemukan Relawan Jokowi dan Prabowo Berujung Dukungan, Gibran Dipanggil DPP PDIP
Relawan Jokowi dan Gibran Dukung Prabowo, Ganjar: Tiap Orang Menentukan Pilihan Masing-masing